Nikita Mirzani berkali-kali membantah kalau dirinya termasuk salah satu artis yang terjerat prostitusi online dan bisa diajak untuk berhubungan intim dengan tarif puluhan juta rupiah.
Bintang film Mama Minta Pulsa ini justru memberikan gambaran kepada masyarakat tentang para artis yang sebenarnya menjajakan diri melalui bisnis prostitusi.
"Justru yang patut dicurigai itu adalah artis-artis yang masuk teve enam bulan sekali tapi mobilnya sudah lima," ceplos Nikita Mirzani sembari tertawa saat ditemui di kawasan Jalan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (13/5/2015).
Untuk bisa memiliki barang mewah, Nikita Mirzani mengatakan kalau dirinya harus rela banting tulang dan memeras keringat bekerja tanpa kenal lelah.
"Eike kan luntang lantung dari pagi sampai pagi, main film segala macam kan. Ngapain sampai kayak gitu (jual diri)," aku Nikita Mirzani.
Nikita Mirzani pun tak mau menjatuhkan rekan-rekannya yang juga berprofesi sebagai artis dan selebriti. Menurutnya, side job yang mereka lakukan seperti prostitusi online berjalan karena kebutuhan hidup.
"Mungkin karena balik lagi, kehidupan mereka kan ada kelas ABCD, dari kelas A sampai B untuk kehidupan sosial. Ada teman pakai tas Hermes pengin, pakai mobil mewah mau, ya mau gimana lagi," tandas Nikita Mirzani.(Gie/Mer)
(sumber)
Home »
Dunia Gosip
» Ciri-ciri Artis yang Menjajakan Diri Versi Nikita Mirzani
Ciri-ciri Artis yang Menjajakan Diri Versi Nikita Mirzani
Posted by Tita Melaw
on 5:42 AM
0 comments:
Post a Comment