Sebenarnya kafe kucing bukan barang baru lagi, karena sudah banyak kafe kucing yang dibuka di dunia. Sebut saja Cat Café Nekobayaka (Himeji, Jepang), Lady Dinah’s Cat Emporium (London, Inggris), Le Cafe des Chats (Paris, Perancis), Miagola Caffe (Turin, Italia), La Gatoteca (Madrid, Spanyol), Pee Pees Keztencafe (Berlin, Jerman), Cat Cafe (New York, Amerika Serikat), Cat Cafe (Melbourne, Australia).
Dan sekarang kafe kucing pertama di Indonesia sudah berdiri, namanya adalah Cutie Cat Cafe. Dibuka tanggal 12 februari kemarin, cafe yang terletak di Jalan Kemang I no 12 F ini langsung diserbu pengunjung yang penasaran dengan konsep kafe kucing ini.
Berhubung masih baru berdiri dan tempatnya masih terbatas, sebelum masuk ke kafe ini kamu diharuskan untuk reservasi dulu loh. Dan saat masuk kafe ini akan disambut dengan pemandangan orang orang yang sedang melakukan konfirmasi kapan jadwal reservasi mereka. Semoga di masa mendatang kafe kucing ini bisa melebarkan sayap lagi ya, biar bisa tambah ramai.
Suasana di dalam ternyata cukup nyaman loh, suasanya feel like home benar benar terasa disini, Untuk menjaga kebersihan, pengunjung sebaiknya mneggunakan sandal yang sudah disediakan oleh pihak kafe. Total ada 15 kucing yang ada di dalam kafe ini, jenis dan ras nya pun bermacam macam.
Karena ini adalah kafe kucing, kamu diperbolehkan juga loh untuk bermain main dengan kucing disini, tapi tidak boleh menggendong kucing kecuali kalau di ijinkan oleh pihak kafe, dan tidak boleh mengganggu kucing yang sedang tidur. Iya dong, kamu aja kalau tidur diganggu marah kan?
Makanan yang dijual di sini umumnya adalah makanan manis, karena jika menjual makanan seperti daging, dikhawatirkan kucing tersebut juga akan tertarik untuk memakan makanan kamu. Untuk masuk ke kafe ini, tarifnya adalah 50.000 Rupiah per-jam untuk weekdays dan 75.000 Rupiah per-jam untuk weekend. Belum termasuk harga yang harus dibayarkan jika kamu memesan makanan atau minuman. Kamu juga bisa membeli makanan kucing untuk diberikan kepada kucing-kucing yang ada di sana.
(sumber)
Home »
Dunia Hewan
,
Dunia Serba Serbi
,
Dunia Unik
» Ayo ke Cutie Cats Cafe! Bersantai Sambil Main Kucing!
Ayo ke Cutie Cats Cafe! Bersantai Sambil Main Kucing!
Posted by Tita Melaw
on 7:30 PM
0 comments:
Post a Comment