Home » » Wujud Rp 6,7 Triliun Bank Century

Wujud Rp 6,7 Triliun Bank Century

Begitu mendengar kata "Rp 6,7 Triliun" kemungkinan besar pikiran kita langsung mengasosiasikannya pada kasus bank Century. Tapi pernahkah kita bertanya dalam hati: Bagaimana sih wujudnya uang Rp 6,7 triliun tersebut?

Berikut ini kangmoes ingin membantu memvisualisasikannya.

Sebuah kertas HVS Folio 80gram bisa "menampung" 7 lembar uang kertas pecahan 100ribu dengan menyisakan sedikit ruangan dengan panjang 6,5cm dan lebar 3cm. Jika mau akurat, 1 buah kertas HVS Folio bisa menampung 7,2 lembar uang kertas.


Dalam keadaan terpacking, 1 rim (500 lembar) kertas memiliki ukuran:
panjang x lebar x tinggi = 33 x 21,5 x 5,5 cm

Jika kita asumsikan tebal kertas yang sama, maka 1 rim kertas bisa menampung uang sebesar:
500 x 7,2 lembar uang
= 3600 lembar uang
= 3600 * Rp 100ribu
= Rp 360 000 000
Angka diatas dibaca: Rp 360juta
Jadi 1 rim kertas HVS Folio muat 360juta.

Lantas seberapa besarkah ukuran Rp 6,7 triliun jika ditumpuk dalam pecahan Rp 100ribuan?
Jawabannya ada dalam hitungan sederhana:

1 ribu = 1 000
1 juta = 1 000 000
1 milyar = 1 000 000 000
1 triliun = 1 000 000 000 000

Rp 6,7 triliun / Rp 360 juta
= 6 700 000 000 000 / 360 000 000
= 6 700 000 000 000 / 360 000 000
= 6 700 000 / 360
= 18 611,1111

Wow, ternyata uang Rp 6,7 triliun sebanding dengan 18ribuan rim kertas HVS Folio. Jika diletakkan dalam sebuah gudang, tak terbayangkan berapa besarnya gudang tersebut.

Jika di tumpuk dengan ukuran 1 rim kertas HVS tadi, berapakah tingginya?
18 611, 1111 x 5,5cm
= 102 361 cm
= 1023,61 meter
Angka diatas dibaca: 1 kilometer lebih.
Itu 7 kali lebih tinggi dari Monas.


Sumber: http://kangmoes.blogspot.com/2009/12/wujud-rp-67-triliun-dalam-kasus-bank.html

0 comments:

Post a Comment

Blog Archive

Powered by Blogger.